Selamat siang, Temanthia. Bagaimana kabarnya hari ini, semoga dalam keadaan baik-baik saja ya. Pernah nggak sih, kepikiran harga emas yang ada sekarang ini kenapa bisa naik ya, bahkan per bulan Juni kemarin sudah mencapai 1.300.000 rupiah per gramnya. Per bulan April kemarin, harga emas baru mencapai 800.000 rupiah. Kalau dipikir-pikir, lumayan juga ya kenaikannya, bisa hampir 500.000 rupiah dalam jangka waktu sekitar 2 bulanan.
Apa yang menyebabkan harga emas mengalami kenaikan? Mungkin menggelitik pikiran kita ya, Temanthia. Menurut CNBC, kenaikan harga emas mencapai rekor tertinggi ketika analis Wall Street lengah. Seperti yang kita ketahui, emas masih menjadi salah satu aset yang aman untuk digunakan ketika kondisi politik sedang bergejolak. Saat terjadi volatilitas dan geoolitik, orang-orang cenderung mencari emas karena merupakan investasi yang aman. Nah, selanjutnya, apa yang mempengaruhi kenaikan harga emas? Berikut penjelasannya.
Penyebab Harga Kenaikan Emas
Kenaikan harga emas bisa terjadi karena beberapa hal sebagai berikut. Berikut penjelasannya ya Temanthia.
1. Permintaan Emas Meningkat
Sebagaimana artikel sebelumnya, salah satu yang menyebabkan kenaikan harga emas adalah tingginya permintaan emas sebagai safe-haven. Kondisi geopolitik yang memanas di Timur Tengah, menjadi salah satu pemicu dari adanya kenaikan permintaan ini. Israel dan Palestina, yang bersitegang menimbulkan keresahan tersendiri, sehingga orang-orang menaikan permintaan emas.
2. Pembelian Besar-Besaran Bank Sentral
Menurut CNBC.com, Bank Sentral melaporkan adanya penambahan pembelian emas sejak bulan Februari 2024. Dengan beberapa data yang ada, kenaikan ini lebih meningkat dibandingkan dengan beberapa tahun sebelumnya. Sehingga tak heran, harga emas dunia mengalami kenaikan ya Temanthia.
Bank Sentral China juga merupakan salah satu pemegang emas terbesar ke-6 di dunia. Pembelian ini juga menyebabkan tingginya permintaaan emas, yang secara tidak langsung menaikan harga emas dunia.
3. Pergerakan Inflasi AS
Pergerakan inflasi Amerika Serikat juga mempengaruhi harga emas ternyata ya Temanthia. Timbulnya sentimen ini ternyata ada hubungannya juga dengan kondisi perang di Timur Tengah yang terus mendorong investor kembali membeli emas
4. Adanya Transaksi Short-Covering
Transaksi Short-Covering merupakan transaksi yang dilakukan oleh para trader emas. Short Covering merupakan tindakan membeli kembali saham yang dipinjam untuk mengembalikannya kepada pemberi pinjaman. Apa yang dimaksud dengnan stratego short selling? Berikut langkah-langkah melaksanakan short selling:
- Broker atau pembuat pasar meminjam saham dari pemberi pinjaman
- Broker tersebut menjual di pasar terbukauntuk mendapatkan tunai
- Menggunakan uang tunai untuk membeli kembali saham dan menyerahkannya pemberi pinjaman.
Langkah Mengantisipasi Kenaikan Harga Emas
Nah, ketika kita sudah mengetahui penyebab harga kenaikan tersebut, berikutnya jangan lupa mengantisipasi kenaikan harga emas ya Temanthia. Berikut langkah-langkahnya:
1. Memahami penyebab kenaikan harga emas
Kenaikan harga emas merupakan fenomena ekonomi yang seringkali mempengaruhi keputusan investasi kita. Maka, jangan lupa kita siapkan dari diri kita dulu bagaimana langkah strategis untuk emngoptimalkan keuntungan dan meminimalis risiko, salah satunya adalah memahami penyebab kenaikan harga. Kenaikan harga emas ini bisa terjadi karena tingginya permintaan emas maupun karena kenaikan harga secara global.
2. Diversifikasi portofolio investasi
Diversifikasi portofolio investasi adalah langkah penting menghadapi kenaikan emas. Dengan melakukan diversifikasi jenis aset, kita dapat meminimalkan risiko investasi. Emas masih menjadi salah satu komponen dalam portofolio yang melingdungi nilai terhadap inflasi dan ketidakpastian ekonomi
3. Menggunakan produk investasi berbasis emas
Salah satunya adalah Exchange Traded Funds, reksa dana emas, atau akun tabungan emas, dapat menjadi alternatif yang efektif untuk investasi emas. Produk menawarkan likuiditas lebih tinggi dan kemudahan akses dibandingkan membeli emas fisik. Produk-produk ini menawarkan likuiditas yang lebih tinggi dan kemudahan akses dibandingkan dengan membeli emas fisik. Selain itu juga, biaya penyimpanan dan asuransi emas fisik dapat dihindari dengan berinvestasi dalam produk-produk investasi berbasis emas.
4. Mengawasi pergerakan harga dan tren pasar
Mengawasi pergerakan harga emas dan tren pasar secara berkala adalah langkah penting untuk mengambil keputusan investasi yang tepat. Gunakan alat dan sumber informasi yang tersedia, seperti analisis teknikal, berita ekonomi, dan laporan pasar, untuk memantau pergerakan harga emas. Dengan demikian, kita dapat mengidentifikasi waktu yang tepat untuk membeli atau menjual emas dan mengoptimalkan keuntungan.Saat ini, sudah banyak aplikasi yang bisa digunakan untuk melihat pergerakan emas di pasaran. Bisa melalui Aplikasi Pegadaian maupun aplikasi pihak ketiga yang menawarkan jasa penyedia harga emas pasar.
5. Menentukan tujuan investasi yang jelas
Menentukan tujuan investasi ayng jelas sangat penting ya Temanthia. Meskipun ada kenaikan harga emas, kita tidak akan terlalu terpengaruh. Misalnya kita ingin investasi kita adalah menabung emas dalam jangka waktu 10 tahun. Nah, kita ingin membeli emas dalam jangka waktu setahun sekali 5 gram. Dengan adanya tujuan ini, kita tidak terburu0buru membeli emas ketika harga emas sedang tinggi-tingginya. Waspada juga ketika ada duit nganggur ya Temanthia. Kadang-kadang, adanya duit nganggur jadi membuat kita ingin membeli emas, apalgi perhiasan. Padahal, kita sedang tidak terlalu butuh dengan emas
KESIMPULAN
Harga emas bisa mengalami kenaikan harga dan bisa juga mengalami penurunan harga. Namun, ketika sedang mengalami kenaikan, kita baiknya mengantisipasi adanya kenaikan harga tersebut, salah satunya adanya penyebab kenaikan harga emas. Nah, jika temanthia penasaran, selanjutnya bisa membaca artikel penyebab penurunan harga emas ya di artikel berikut ini! Salam investasi! Semoga investasinya sesuai dengan tujuannya ya Temanthia! Semangat selalu menuju generasi emas yang lebih paham emas dalam berinvestasi!
Referensi:
https://www.cnbcindonesia.com/research/20240419103201-128-531603/4-faktor-penyebab-harga-emas-terbang-tembus-us–2400
2 Komentar. Leave new
Emas investasi paling aman dan stabil dibandingkan dengan mata uang.
Imvestasi emas saat ini bisa menjadi pilihan tepat karena harganya stabil,plus juga masih bisa untung di waktu tertentu. Asiknya lagi emas saat ini juga mudah penjualannya